Liverpool menang 2-1 atas Manchester City

Posted by


Philippe Coutinho
Kemenangan atas City membuat Liverpool tinggal memiliki selisih dua angka dari peringkat empat.
Gol Philippe Coutinho di menit ke-75 mengantarkan kemenangan Liverpool 2-1 atas Manchester City dalam pertandingan Liga Primer, Minggu 1 Maret.
Tim asuhan Brendan Rodgers itu lebih dulu unggul di menit ke-11 lewat gol Jordan Henderson sebelum disamakan oleh Edin Dzeko sekitar 14 menit kemudian.
Dengan kekalahan ini maka selisih angka City dengan Chelsea di peringkat satu klasemen sementara Liga Primer menjadi lima angka dengan Chelsea memiliki satu pertandingan lebih banyak.
Namun manajer City, Manuel Pellegrini, menegaskan pertarungan merebut juara Liga Primer belum berakhir.
"Saya kira kami tidak pernah menyerah untuk menjadi juara. Kami harus meningkatkan permainan kami lebih dulu," tuturnya.
Liverpool
Liverpool berhasil merebut 26 angka dari kemungkinan 30 angka di 10 laga terakhir.
Sedangkan Liverpool memperpanjang catatan tidak pernah kalah di Liga Primer sejak 14 Desember lalu dengan meraih 26 dari kemungkinan 30 angka sepanjang 10 pertandingan terakhir.
"Mempersipakan diri untuk pertandingan melawan tim juara seperti itu merupakan prestasi. Ini merupakan kemenangan penting bagi kami" kata Rodgers, usai pertandingan.
Bagaimanapun mereka masih berada di peringkat lima, dengan selisih dua angka dari Manchester United di peringkat empat yang menjamin tempat di Liga Champions musim depan.


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




0 komentar:

Posting Komentar


Diberdayakan oleh Blogger.